Penulis: Arrayyan
Umroh Plus Turki Saat Musim Gugur: Pengalaman Spiritual dan Wisata yang Menakjubkan
Musim gugur merupakan waktu yang tepat bagi para muslim untuk melaksanakan ibadah umroh, terutama bagi mereka yang ingin merasakan keindahan dan kesejukan Turki. Umroh Plus Turki saat musim gugur adalah kombinasi sempurna antara ibadah spiritual dan petualangan wisata yang menakjubkan.
Turki, negara yang terletak di antara Eropa dan Asia, kaya akan sejarah, budaya, dan keindahan alam. Kota Istanbul yang megah menawarkan panorama luar biasa dari kemegahan masa lalu dengan masjid-masjid megah, istana-istana megah, dan jembatan-jembatan ikonis yang menghubungkan dua benua. Kehangatan dan keramahan penduduk lokal juga membuat kunjungan ke Turki semakin berkesan.
Melaksanakan ibadah Umroh adalah tujuan utama dalam perjalanan ini. Musim gugur memberikan kesempatan bagi jamaah umroh untuk menghindari keramaian yang biasanya terjadi pada musim haji, sehingga mereka dapat menjalankan ibadah mereka dengan lebih tenang dan khidmat. Melakukan thawaf di Ka’bah, beribadah di Masjid Nabawi, dan mengunjungi tempat-tempat bersejarah terkait dengan kehidupan Nabi Muhammad ﷺ memberikan pengalaman spiritual yang mendalam dan menguatkan ikatan dengan agama.
Selain ibadah umroh, perjalanan ini juga memberikan kesempatan untuk menjelajahi keindahan alam dan warisan budaya Turki. Selama musim gugur, cuaca di Turki biasanya sejuk dan nyaman, menambah kenikmatan dalam menjelajahi tempat-tempat wisata yang menakjubkan. Beberapa tempat yang tidak boleh dilewatkan adalah:
- Istanbul: Kota ini memiliki banyak daya tarik, seperti Masjid Biru (Blue Mosque), Aya Sophia, Topkapi Palace, dan Kapal Pesiar Bosporus yang menawarkan pemandangan indah selat yang memisahkan Eropa dan Asia.
- Cappadocia: Terkenal dengan lanskapnya yang unik, Cappadocia menawarkan panorama lembah batu kapur, goa-goa tersembunyi, dan balon udara panas yang mengambang di langit. Pengalaman naik balon udara di pagi hari yang cerah akan memberikan pemandangan yang spektakuler.
- Pamukkale: Terkenal dengan kolam-kolam alami yang terbentuk dari endapan mineral, Pamukkale menawarkan pemandangan yang menakjubkan. Jamaah umroh dapat bersantai dan merasakan manfaat dari air panas yang mengalir di kolam-kolam tersebut.
- Konya: Kota yang terkenal dengan tari sufi dan rumah dari Rumi, seorang penyair sufi terkenal, menawarkan tempat wisata yang kaya dengan kekayaan sejarah dan budaya.
Perjalanan umroh plus Turki saat musim gugur memberikan kesempatan yang langka untuk menggabungkan ibadah spiritual dengan petualangan wisata yang menakjubkan. Jamaah umroh dapat merasakan keindahan Turki yang memikat, sambil memperkuat ikatan dengan agama mereka. Kehangatan penduduk lokal dan keramahan mereka juga akan menambah kenangan tak terlupakan dari perjalanan ini.
Namun, sebelum memulai perjalanan umroh plus Turki, sangat penting untuk menggunakan layanan agen perjalanan yang terpercaya dan berpengalaman dalam menyelenggarakan perjalanan umroh. Pastikan bahwa mereka memiliki track record yang baik dan mengikuti semua peraturan dan regulasi yang berlaku.
Dengan perpaduan spiritualitas dan keindahan wisata Turki, umroh plus Turki saat musim gugur menawarkan pengalaman yang luar biasa bagi jamaah umroh yang mencari pencerahan dan keindahan dunia sekaligus.
Insya Allah Arrayyan Al Mubarak sudah membuka program Umroh Plus Turki yang akan diberangkatkan pada tanggal 8 November 2023 dengan durasi selama 12 hari termasuk perjalanan. Daftarkan segera bersama keluarga tercinta menikmati keindahan Turki dan sekaligus beribadah Umroh.
Admin,
Jabal Uhud, Gunung yang dijanjikan Syurga
“Jika kita hendak melihat gunung yang terdapat di surga, maka ziarahlah ke Gunung Uhud.” Nabi Muhammad SAW bersabda, “Gunung Uhud ialah salah satu dari bukit-bukit yang terdapat di surga” demikian hadis yang diriwayatkan HR Bukhari. Anas bin Malik menuturkan bahwa Rasulullah SAW bersabda, “Sesungguhnya, Uhud adalah satu gunung yang mencintai kami, dan kami juga mencintainya.” (HR. Bukhari dan Muslim).
Sebuah riwayat juga menceritakan, Nabi Muhammad SAW pernah menaiki puncak Uhud bersama Sayyidina Abu Bakar, Sayyidina Umar al-Faruq, dan Sayyidina Utsman bin Affan. Setelah keempatnya berada di puncak, Gunung Uhud pun terasa bergetar.
Kemudian Nabi Muhammad SAW menghentakkan kakinya, dan bersabda, “Tenanglah kamu, Uhud. Di atasmu, sekarang adalah Rasulullah dan orang yang selalu membenarkannya, dan dua orang yang akan mati syahid.” Tak lama setelah itu, Uhud berhenti bergetar. Demikianlah tanda kecintaan dan kegembiraan Uhud menyambut Rasulullah SAW.
Jabal Uhud sendiri memiliki ketinggian sekitar 1.050m. Lokasinya kurang lebih 4,5km di sebelah utara Kota Madinah, Arab Saudi. Panjangnya 7km dan terdiri dari batu-batuan granit, marmer merah, dan batu-batuan mulia. Gunung yang menyimpan sejarah ini memang tampak seperti gunung yang menyendiri, tidak tersambung dengan gunung lainnya. Karena itu nama Jabal Uhud diberikan yang berarti gunung yang menyendiri.
Biasanya pihak penyelenggara Travel Umrah mengadakan program untuk mengajak para jamaah ziarah ke makam para Syuhada yang ada di Jabal Uhud.
Arrayyan Al Mubarak Top Agent 2022-2023
Qatar Airways merupakan salah satu perusahaan penerbangan termuda yang melayani penerbangan di 6 benua. Qatar Airways pertama kali diluncurkan pada tahun 1997, Qatar airways juga termasuk salah satu yang tercepat perkembangannya untuk industri penerbangan. Maskapai ini menghubungkan 150 kota di dunia setiap harinya. Didukung dengan armada generasi terbaru ditambah kualitas layanan kru pesawat berkualitas baik di pesawat maupun saat di Bandara.
Qatar Airways salah satu maskapai yang melayani rute penerbangan ke Saudi Arabia dari berbagai negara diseluruh dunia salah satunya Indonesia, di Indonesia Qatar Airways melayani rute ke Saudi Arabia sebanyak 2 kali dalam seminggu. Untuk kebutuhan tiket penerbangan tersebut Arrayyan Al Mubarak sejak tahun 2014 sudah menjadi agen penjualan (Wholesaler) bagi travel agen Umrah Haji seluruh Indonesia dan beberapa kali Arrayyan Al Mubarak menjadi Top Agent untuk penjualan tiket-tiket Umrah baik dari maskapai maupun dari platform-platform lainnya.
Dan Alhamdulillah Qatar Airways memberikan Penghargaan kepada Arrayyan Al Mubarak sebagai “TOP AGENT PERFORMANCE” Periode tahun 2022-2023 yang merupakan bentuk apresiasi maskapai kepada para agen atas pencapaian penjualan tiket di periode tersebut, hal ini semakin mengukuhkan Arrayyan Al Mubarak sebagai wholesaler terbaik dalam hal kebutuhan tiket Umrah dan juga kepastian kebutuhan tiket umrah untuk paket-paket yang ada di Arrayyan Al Mubarak sendiri sehingga akan menjadi komitmen bagi Arrayyan Al Mubarak untuk memberikan pelayanan yang terbaik bagi para jamaah Umrah.
Terima kasih Qatar Airways !
Uwais Al Qarni, Manusia Bumi Penghuni Langit
Uwais Al-Qarni (Yang Tidak Meminta Syurga) Uwais Al-Qarni sosok pemuda yang tidak dikenal di bumi tapi namanya harum di langit menjadi perbincangan para Malaikat. Bahkan, di bumi orang-orang menganggapnya gila. Uwais Al-Qorni hidup saat zaman Rasulullah dan tinggal di negeri Yaman. Hidupnya miskin dan ia menderita sakit kulit dan dimana seluruh tubuhnya belang-belang. Ia tinggal bersama Ibunya yang sudah berusia senja. Apapun permintaan Ibunya selalu dipenuhi. Hingga tiba saatnya Sang Ibu meminta satu permintaan yang sulit ia kabulkan.
“Wahai Ananda, Ibu sudah tua. Ibu rindu melihat Ka’bah. Ibu rindu melakukan ibadah haji. Mungkinkah Engkau bawa Ibu ke Tanah Suci?”. Pinta sang Ibu kepada anaknya Uwais. Melihat permintaan Ibu yang begitu serius, Uwais sebenarnya tidak ingin mengecewakan Ibunya. Tapi kondisi hidup yang miskin dan tidak memiliki Unta membuat harapan Ibunya seakan mustahil diwujudkan.
Namun, Uwais tidak kehabisan akal. Kondisi hidupnya yang miskin tidak dijadikan alasan dan dalil untuk menolak permintaan Ibu. Uwais akhirnya membeli seekor anak lembu dan ia membuat kandangnya di puncak bukit. Setiap pagi ia gendong anak lembu itu untuk di turunkan, dan sore harinya anak lembu itu kembali ia naikkan ke puncak bukit. Inilah penyebab kenapa orang-orang menganggap Uwais gila.
Akhirnya 8 bulan kemudian baru terjawab. Uwais membeli anak lembu sebagai latihan fisik, agar otot-ototnya kuat. Bagaikan Ibu hamil yang tidak terasa bayi yang dikandungnya semakin hari semakin besar. Uwais pun tidak menyangka, kalau sekarang ia sudah mampu mengangkat beban yang berat. Maka lembu yang sudah besar itu dijual untuk biaya perjalanannya dan ia menggendong Ibunya dari Yaman ke Mekkah.
Saat tiba di Mekkah, Sang Ibu sudah mulai berlinangan air mata. Terharu dengan pengabdian anaknya yang luar biasa. Saat tiba di tempat yang mustajabah, Ibunya mendengar anaknya Uwais berdoa, “Ya Allah. Masukkanlah Ibu ke Syurga” Mendengar doa Uwais seperti itu Ibunya berkata, “Kenapa engkau tidak berdoa untuk dirimu, Nak?”. Uwais menjawab, “Dengan Ibu masuk Syurga, Ibu akan ridha kepada ku, maka cukup dengan ridha Ibu yang akan mengantarkanku masuk Syurga”.
Jawaban Uwais seperti itu membuat Ibunya semakin kagum kepada anaknya. Tanpa ia berdoa kesembuhannya, penyakit kulit yang di derita Uwais sembuh seketika. Kecuali hanya bulatan kecil ditangannya sebagai tanda bagi Syaidina Umar dan Syaidina Ali ketika mencari Uwais Al-Qarni, karena Rasulullah memerintahkan Syaidina Umar dan Syaidina Ali untuk mencari Uwais, meminta di doakan oleh Uwais karena doanya diterima oleh Allah SWT.
BANDARA INTERNASIONAL TERBAIK DI DUNIA DENGAN KEMEWAHAN ISINYA
Bandara pastinya tempat transportasi jalur udara yang sering dikunjungi untuk keberangkatan atau penurunan penumpang di setiap Negara manapun saat ingin bepergian ke dalam negeri, maupun luar negeri. Karena kebutuhan mobilitas manusia di dunia yang sangat tinggi lokasi bandara menjadi sangat penting di Dunia. Bandara juga harus memiliki infastruktur sehingga bandara-bandara di Dunia dirancang dengan desain, fasilitas, dan hub- penerbangan yang baik.
Berikut 10 Bandara Terbaik Dunia di Tahun 2022:
1. Bandara Internasional Doha Hamad, Qatar
2. Bandara Internasional Tokyo Haneda, Jepang
3. Bandara Internasional Changi, Singapura
4. Bandara Internasional Tokyo, Narita
5. Bandara Internasional Seoul Incheon, Korea Selatan
6. Bandara Internasional Paris Charles d Gaulle, Paris
7. Bandara Internasional Munich, Jerman
8. Bandara Internasional Istanbul, Turki
9. Bandara Internasional Zürich, Swiss
10. Bandara Internasional Kansai, Jepang.
- Bandara Internasional Doha Hamad, Qatar
Bandara Doha Hamad, Qatar memiliki Efisiensi untuk perjalanan kelas dunia dengan membuktikan pada 138 area check-in yang sangat luas, proses pemeriksaan keamanan berkecepatan tinggi, meja pelayanan yang banyak, troli untuk bagasi kabin, dan masih banyak lagi yang lainnya. Arsitektur dan desain Bandara Doha sangat menampilkan kemewahan dan keindahan. Pengunjung juga menikmati ruang yang luas dengan kecanggihan yang dibuat oleh infrastruktur Hamad Internasional Airport. Program-program Umrah Arrayyan sebagiannya menggunakan maskapai Qatar Airways yang selalu transit di bandara ini.
- Bandara Internasional Tokyo Haneda, Jepang
Bandara Haneda Tokyo memenangkan penghargaan sebagai Bandara Domestik tebaik, dan terminal Bandara terbersih di Dunia. Bandara Tokyo Haneda menyediakan kebutuhan pengunjung seperti Wi-Fi gratis, lounge bandara, dan tempat pilihan berkuliner dan berbelanja. Haneda juga memiliki fasilitas yang bikin pengunjung tidak merasakan bosan ketika masa transit, atau mempunya masa senggang, karena Haneda membuat pengunjung untuk sedikit mengenal kaindahan dari budaya dan sejarah Jepang, ada Edo Koji dengan keidentikkan dengan masa kekaisaran Jepang, Juveniland Tokyo adanya pameran mainan unik dan barang-barang antik dengan membawa suasana kuno Jepang.
- Bandara Internasional Changi, Singapura
Pada tahun 2010 Bandara Internasional Changi menjadi Bandara Terbaik di Dunia dalam survey Skytrax World Airport. Ada banyak alasan kenapa Bandara Internasional Changi di nobatkan menjadi Bandara terbaik di Dunia, diantaranya ada Main Games, Nonton Bioskop, Menginap di Changi, Berenang di kolam Rooftop, Jewel Changi (Semacam tempat untuk kuliner, shopping dll), Kebun bunga dan kupu-kupu, dan semua fasilitas bisa di gunakan secara gratis.
- Bandara Internasional Narita, Tokyo
Bandara Internasional Narita memiliki beragam fasilitas mulai dari took retail, restoran, dan tempat modern lainnya. Di waktu senggang pengunjung Bandara Narita bisa menikmati keindahan NAA Art Gallery yang dipamerkan banyak seni-seni seperti lukisan, foto, ilustrasi, bahkan ada pula karya-karya seni lainnya seperti patung bermotif, dan mural. Disebut juga tempat ‘Rush Run’ Traveler’s Lounge yang bebas dipakai oleh pengunjung yang ingin bersantai menikmati fasilitas wireless LAN, Koran/majalah, atau makanan dan minuman yang telah di sediakan. Serta masih banyak lagi tempat, fasilitas, dan tempat penginapan modern untuk bersantai di Bandara ini.
- Bandara Internasional Seoul Incheon, Korea Selatan
Sejak tahun 2005 sampai saat ini bandara Seoul Incheon termasuk jajaran terbaik di dunia hasil survey Airpots Council International, dan termasuk bandara terbersih dan terbaik untuk transit internasional berdasarkan hasil survey Skytrax. Bandara Internasional Seoul Incheon merupakan bandara terbesar di Kore Selatan. Memiliki fasilitas diantaranya Taman Indoor, Golf, Ice Skating Ring, SPA, Museum Korea, dan fasilitas lainnya.
- Bandara Internasional Paris Charles de Gaulle, Paris
Bandar Udara Roissy, di Paris, adalah salah satu pusat penerbangan utama lingkungan kehidupan, juga bandar udara internasional utama Perancis. Diberi nama setelah Charles de Gaulle (1890-1970), pemimpin Pasukan Perancis Merdeka dan pendiri Republik Kelima Perancis. Terletak di beberapa bagian komune, termasuk Roissy, 25 KM di Timur Laut Paris. Pada tahun 2007, Bandar Udara Charles de Gaulle menduduki peringkat pertama dalam pergerakan pesawat di Eropa dengan 552.721 pendaratan dan lepas landas. Fasilitas bandara ini tidak lain ada internet WIFI gratis, area bermain anak, SPA, ATM, penukaran uang, restoran, lounge musik, dan ruang sembahyang.
- Bandara Internasional Munich, Jerman
Bandara Munich berlokasi di 28,5 km Timur Laut dari Munich, Jerman dan merupakan pusat dari Dinas penerbangan Luthansa dan Star Alliance. Bandara ini terletak di 4 daerah kota Madya yang berbeda yaitu Oberding (lokasi terminal), Hallbergmoos, Freising, dan Marzling (distrik dari Freising) Bandara ini merupakan bandara terbesar kedua di Jerman, setelah Bandara Frankfurt, yang melayani lebih dari 42 juta penumpang per tahun dan merupakan basis utama bagi maskapai Lufthansa dan Lufthansa Regional. Meskipun Lufthansa memiliki basis di Frankfurt, namun maskapai tersebut memiliki lebih banyak penerbangan dari Munich ke berbagai tujuan di Eropa, sedangkan Frankfurt memiliki penerbangan antar benua. Bandara ini terpilih sebagai Bandara Eropa Terbaik sebanyak delapan kali dalam sepuluh tahun terakhir. Di bandara München sama seperti kebanyakan bandara lainnya, ada fasilitas untuk para penumpang.
- Bandara Internasional Istanbul, Turki
Bandara Internasional Istanbul adalah Bandara baru di Istanbul yang resmi dibuka pada tanggal 29 Oktober 2018 di Istanbul, Turki. Bandara Istanbul diresmikan oleh Presiden Turki, Recep Tayyip Erdogan. Pada tahap awal pembukaan, bandara ini mampu menampung 90 juta pengunjung per tahun. Bandara ini masih terus dibangun dan diprediksi rampung 10 tahun mendatang memiliki banyak fakta menarik untuk disimak. Mulai dari pembangunan yang memicu kontroversi, sampai daya tampung yang luar biasa. Salah satunya, Bandara Internasional Istanbul melayani pengunjung dengan berbagai fasilitas canggih seperti kecerdasan buatan (AI), gedung efisien energi, dan sistem keamanan tingkat tinggi.
- Bandara Internasional Zürich, Swiss
Bandara Zurich merupakan bandara terbesar di Swiss. Terletak 13 km (8 mil) di sebelah utara pusat Zurich, bandara ini cukup banyak melayani penumpang hingga setiap tahunnya sampai 3,9 juta. Bandara ini berfungsi sebagai penghubung bagi Belair, Edelweiss Air, Germania, Helvetic Airways, Swiss International Air Lines dan Swiss Global Air Lines. Maskapai besar lainnya yang turut beroperasi di Bandara ini yaitu Air Berlin, British Airways, Cathay Pacific, EasyJet, KLM dan Singapore Airlines. Penumpang dapat terbang non-stop ke berbagai titik di Eropa serta sejumlah destinasi di Asia, Afrika, Timur Tengah serta Amerika Utara. Opsi transportasi darat di antaranya taksi, limusin, bus lokal dan trem, kereta, shutle hotel gratis serta mobil rental.
Bagi penumpang yang transit dengan waktu yang panjang, bandara ini menawarkan penyewaan sepeda dan sepatu roda. Penumpang juga dapat melakukan tur di airport, dengan mengunjungi museum transportasi Swiss yang lebih dari 3000 objek. Untuk mereka yang memiliki budget berlebih dapat menikmati pemandangan Swiss dengan menggunakan helicopter. Jika waktu transit sangat lama hanya sepuluh menit untuk pergi dengan kereta api ke tengah kota dan menjelajahi kota Zurich.
- Bandara Internasional Kansai, Jepang.
Bandara Internasional Kansai merupakan bandara internasional terbesar di Jepang bagian barat yang digunakan oleh sekitar 170.000 orang setiap tahunnya. Bandara ini berjarak sekitar 50 kilometer dari kawasan kota Osaka dan dapat diakses melalui kapal cepat, kereta api, dan mobil. Fasilitas bandara ini tidak lain dari bandara biasanya, memiliki kualitas WIFI gratis bagi para pengunjung, rekomendasi transportasi dan hotel, restoran, toko-toko, dan fasilitas lainnya.
Sah ! Vaksin Meningitis tidak wajib sebagai syarat umrah
Kementerian Kesehatan (Kemenkes) menyatakan vaksin meningitis tidak lagi menjadi syarat bagi mereka yang berangkat ke Arab Saudi dengan visa umrah. Sebaliknya, vaksin meningitis masih menjadi syarat wajib bagi jamaah haji.
Keterangan tersebut berdasarkan Surat Edaran (SE) Nomor HK.02.02/C.I/9325/2022 tentang Pelaksanaan Vaksinasi Meningitis bagi Jamaah Haji dan Umrah yang resmi dikeluarkan pada 11 November 2022. Surat edaran tersebut dengan tembusan Menteri Kesehatan, Direktur Jenderal Asia Pasifik dan Afrika, Kementerian Luar Negeri, Direktur Jenderal Penyelenggaraan Haji dan Umroh, Kementerian Agama, dan Direktur Jenderal Pencegahan dan Pengendalian Penyakit, Kementerian Kesehatan.
Meski demikian, berdasarkan ketetapan yang ditandatangani oleh Sekretaris Jenderal Kemenkes, tidak ada larangan bagi jamaah umrah yang tetap ingin melakukan vaksin meningitis sebagai upaya perlindungan kesehatan.
Kemenag Optimistis Indonesia Ikut Pelaksanaan Ibadah Haji 2022
Pemerintah Indonesia melalui Kementerian Agama (Kemenag) optimis Indonesia akan memberangkatkan jamaahnya untuk ibadah haji 2022. Keyakinan ini muncul setelah melihat sejumlah perkembangan yang terjadi di Saudi maupun di dalam negeri.
“Bila mengikuti perkembangan terkini penanganan Covid-19 di Arab Saudi, optimisme haji tahun ini mengundang negara lain semakin kuat. Salah satu indikasinya adalah dicabutnya beberapa aturan protokol kesehatan terhitung 5 maret 2022,” ujar Direktur Jenderal (Dirjen) Penyelenggaraan Haji dan Umroh (PHU) Hilman Latief saat rapat bersama Komisi VIII DPR RI, Rabu (16/3).
Salah satu aturan yang dicabut terkait pencegahan penyebaran Covid-19 di Saudi adalah jarak sosial di Dua Masjid Suci maupun masjid lainnya di seluruh wilayah Kerajaan. Aturan jarak sosial juga tidak lagi berlaku di seluruh lokasi aktifitas atau kegiatan.
Penggunaan masker di lokasi terbuka juga bukan lagi menjadi hal wajib. Namun demikin, saat berada di masjid hal ini masih menjadi persyaratan.
Selanjutnya, Kerajaan Saudi mencabut syarat lampiran hasil negatif tes PCR maupun antigen saat kedatangan. Bagi pelancong maupun jamaah umrah yang tiba di sana juga tidak perlu lagi melakukan karantina.
Hilman lantas menyebut saat ini larangan kedatangan dan keberangkatan langsung ke dan dari beberapa negara di Afrika telah dicabut. Beberapa negara yang dimaksud antara lain; Namibia, Botswana, Zimbabwe, Madagaskan, serta negara lainnya.
“Berkurangnya, masa karantina di Indonesia juga cukup satu hari atau pemantauan. Berdasarkan perkembangan ini, kami optimis haji akan diselenggarakan tanpa adanya prokes yang ketat,” ujar dia.
Dalam rangka memperoleh kepastian penyelenggaraan haji, pihaknya disebut telah melakukan sejumlah upaya, seperti mengunjungi Saudi pada akhir 2021. Kemenag telah bertemu dengan Menteri Urusan Islam, Dakwah dan Penyuluhan Saudi, Gubernur Makkah, serta Menteri Haji dan Umrah Saudi.
Kemenag disebut mendapatkan undangan dari Pangeran Khalid Al-Faisal selaku Penasihat Penjaga Dua Masjid suci dan Menteri Urusan Haji dan Umrah. Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas diminta menghadiri konferensi dan pameran layanan haji dan umrah pada 19 sampai 23 Maret di Jeddah.
“Sampai saat ini kepastian tentang ada atau tidaknya penyelenggaraan haji belum diperoleh. Meski demikian, jika melihat perkembangan terkini, kami optimis Arab Saudi akan menyelenggarakan haji dengan mengundang jamaah dari negara lain, walau dengan kuota terbatas,” lanjutnya.
Jika memperhitungkan kalender hijriyah dan asumsi normal, perkiraan pemberangkatan jamaah haji 2022 M kloter pertama akan dilakukan pada 4 Dzulqa’dah atau 5 Juni. Dengan demikian, ia menyebut waktu yang tersisa untuk persiapan ini hanya dua bulan 10 hari.
Ramadhan di Tanah Suci
Umrah sudah kita ketahui keutamaannya. Sebagaimana amalan ada yang memiliki keistimewaan jika dilakukan pada waktu tertentu, demikian pula umrah. Umrah di bulan Ramadhan terasa sangat istimewa dari umrah di bulan lainnya yaitu senilai dengan haji bahkan seperti haji bersama Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam.
Dari Ibnu ‘Abbas radhiyallahu ‘anhuma, ia berkata bahwa Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam pernah bertanya pada seorang wanita,
مَا مَنَعَكِ أَنْ تَحُجِّى مَعَنَا
“Apa alasanmu sehingga tidak ikut berhaji bersama kami?”
Wanita itu menjawab, “Aku punya tugas untuk memberi minum pada seekor unta di mana unta tersebut ditunggangi oleh ayah fulan dan anaknya –ditunggangi suami dan anaknya-. Ia meninggalkan unta tadi tanpa diberi minum, lantas kamilah yang bertugas membawakan air pada unta tersebut. Lantas Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,
فَإِذَا كَانَ رَمَضَانُ اعْتَمِرِى فِيهِ فَإِنَّ عُمْرَةً فِى رَمَضَانَ حَجَّةٌ
“Jika Ramadhan tiba, berumrahlah saat itu karena umrah Ramadhan senilai dengan haji.” (HR. Bukhari no. 1782 dan Muslim no. 1256).
Dalam lafazh Muslim disebutkan,
فَإِنَّ عُمْرَةً فِيهِ تَعْدِلُ حَجَّةً
“Umrah pada bulan Ramadhan senilai dengan haji.” (HR. Muslim no. 1256)
Dalam lafazh Bukhari yang lain disebutkan,
فَإِنَّ عُمْرَةً فِى رَمَضَانَ تَقْضِى حَجَّةً مَعِى
“Sesungguhnya umrah di bulan Ramadhan seperti berhaji bersamaku” (HR. Bukhari no. 1863).
Apa yang dimaksud senilai dengan haji?
Imam Nawawi rahimahullah berkata, “Yang dimaksud adalah umrah Ramadhan mendapati pahala seperti pahala haji. Namun bukan berarti umrah Ramadhan sama dengan haji secara keseluruhan. Sehingga jika seseorang punya kewajiban haji, lalu ia berumrah di bulan Ramadhan, maka umrah tersebut tidak bisa menggantikan haji tadi.” (Syarh Shahih Muslim, 9:2)
Semoga Allah memudahkan kita untuk terus beramal sholih dan dimudahkan untuk melaksanakan umrah maupun haji ke Baitullah. Wallahu waliyyut taufiq.